Pages

Sunday, March 30, 2014

Pelatihan Edmodo, Simdig, AppInventor & Blender untuk Guru dan Siswa SMP, SMK/SMK menuju Walikota Cup "Bandung Juara" di SMAN 5 Bandung

Kegiatan ini dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 24 - 27 Maret 2014. Dimana 2 hari pertama yaitu Senin dan Selasa khusus untuk guru dan 2 hari berikutnya Rabu dan Kamis untuk siswa. Kegiatan ini dimulai dari jam 9 pagi hingga pukul 4 sore.

Untuk kegiatan pelatihan guru dibagi menjadi 2 kelas yaitu kelas untuk guru SMP dan guru SMA & SMK. Di hari Senin materi yang pertama diajarkan yaitu mengenai pembuatan kelas virtual menggunakan Edmodo. Guru diajarkan mulai dari cara membuat akun edmodo lalu kemudian membuat kelas sendiri yang selanjutnya membuat suatu simulasi quiz sederhana. Setelah selesai dengan materi Edmodo lalu dilanjutkan dengan pelatihan Simdig "Simulasi Digital". Para Guru diminta untuk membuat suatu materi pembelajaran untuk diubah menjadi bahan ajar digital. Aplikasi yang digunakan adalah Sigil dan Readium. Pertama-tama hail yang dilakukan adalah menginstal dulu sigil untuk membuat bahan ajar digital. Lalu menginstal Readium yang dibuka melalui broser Google Chrome yang berfungsi sebagai pembaca dari materi simdig yang sudah dibuat sebelumnya. Setelah selesai membuat buku simdig para guru diminta untuk merekam cara pembuatan buku digital tersebut yang dibuat di laptop masing-masing menggunakan aplikasi Screen-O-Matic. Lalu hasilnya nanti dipresentasikan.





Di hari Selasa pelatihan untuk guru materi yang diajarkan yaitu AppInventor. AppInventor ini digunakan untuk membuat suatu aplikasi android. Di pelatihan ini AppInventor yang digunakkan berbasis online.

Untuk hari 3 dan 4 yaitu hari Rabu dan Kamis pelatihan dilakukan untuk para siswa. Pelatihan ini dibagi menjadi 2 kelas yaitu pelatihan untuk animasi menggunaka blender dan pelatihan aplikasi android menggunakan AppInventor. Di pelatihan untuk siswa ini siswa SMP maupun SMA/SMK digabung sesuai peminatan dari pelatihan yang diinginkan. Di hari pertama diberikan pelatihan dasar untuk pembuatan animasi maupun aplikasi android. Untuk Animasi yang diajarkan adalah cara membuat suatu karakter sederhana dan untuk android membuat aplikasi sederhana. Di hari kedua para siswa diminta untuk mengumpulkan contoh dari aplikasi yang telah dibuat di hari sebelumnya. Di kelas animasi siswa diminta untuk membuat karakter berjalan sederhana dan untuk kelas android aplikasi sederhana seperti kamus, rumus perhitungan dan lainnya. 
Untuk memantau berjalannya program untuk lomba Walikota Cup ini maka dari pihak panitia membuat Grup di Facebook yaitu Lomba IT Kreatif Kota Bandung. Di grup ini nantinya progress siswa dapat pengembangan pembuatan aplikasi dapat terpantau dan juga siswa dapat menanyakan bahkan memberikan masukkan kepada siswa lain terkait dengan pembuatan aplikasi android ini.

No comments:

Post a Comment